MAMUJU, RAKYATSULBAR.COM — Pemerintah kabupaten Mamuju saat ini terus berupaya untuk meningkatkan minat baca dengan terus memasifkan sosialisasi literasi dikalangan remaja.
Hal itu membuat, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar) kembali melakukan Kemah literasi di kecamatan Kalukku, kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar).
Diketahui, Kemah literasi ini sebagai salah satu bentuk upaya untuk mendorong minat baca dikalangan remaja dan pemuda.
Kegiatan kemah literasi tersebut berlangsung mulai tanggal 20-22 September 2024 di Cafe Gazebo Kalukku.
Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah (Dispursip) kabupaten Mamuju, Muhammad Fausan Basir, menuturkan, ucapan terima kasih kepada Bupati Mamuju yang telah memberikan perhatian serius pada aktivitas literasi di Mamuju.
“Kami ucapkan terimakasih telah membersamai kami dalam pembukaan kemah literasi ini,”terang Fausan saat memberikan sambutan Kemah Literasi, Jumat (20/9/24).
Fausan menambahkan, kegiatan Kemah Literasi ini merupakan program tahunan dari dinas perpustakaan Mamuju. Menurutnya, dalam Kemah Literasi terdapat banyak kegiatan didalamnya yang dapat di aplikasikan.
“Semoga kebijakan-kebijakan Pemkab Mamuju terus berlanjut dan berkesinambungan utamanya dalam meningkatkan minat baca masyarakat di Kabupaten Mamuju,” pungkasnya.
Ia menyampaikan, peserta yang ikut dalam Kemah Literasi sebanyak 60 peserta terdiri dari pengiat Literasi, hingga para siswa SMA tingkat Kabupaten Mamuju.
Terpisah, Bupati Mamuju, Siti Sutinah Suhardi, saat membuka langsung kegiatan kemah literasi menyampaikan, melalui kegiatan kemah literasi, ia berharap agar semangat memajukan Literasi bisa terus berlanjut.
“Saya berharap anak-anak ku yang hadir ditempat ini, dapat banyak manfaat positif dan bisa lebih semangat untuk giat berliterasi. Kita tahu bahwa minat baca di Indonesia pada umumnya itu sangat kurang, sehingga kita mendorong hal seperti ini untuk bagimana adik-adik kita bisa meningkatkan minat baca dan menulis.Karena banyak hal yang bisa dihasilkan dengan kegiatan ini,”terang Sutinah.
“Saya juga mengapresiasi kegiatan yang dilakukan Dinas Perpustakaan Mamuju yang telah melakukan kegiatan Kemah Literasi setiap tahunnya, “sambungnya.
Ia berharap kedepannya kegiatan ini bisa lebih besar lagi, dengan jumlah peserta yang lebih banyak. (*)